1. Contoh SPJ tahun 2011
2. Pedoman BOS tahun 2011
Jl. Mega Timur Kecamatan Sui Ambawang Kubu Raya
Sudah menjadi kewajiban kita bersama untuk memajukan pendidikan Indonesia, khususnya Pemerintah Daerah yang telah memiliki kewenangan Otonomi Daerah, tapi pada kenyataanya yang peduli pada pendidikan adalah pihak-pihak lain, Pemerintah sibuk ngurusi "KORUPSI" dan menyalahgunakan wewenang mereka
Pendidikan diawali dengan sebuah semangat dan tekad untuk mencerdaskan kehidupan bangasa, setelah itu prioritas yang significant adalah infrastruktur dan sumber daya manusia.
Islam di bangun atas beberapa azas, salah satu azas yang terpenting adalah hablum minan naas, dan hubungan ini dibuktikan dengan adanya kewajiban zakat. Zakat tidak lain untuk memberikan sebagian harta untuk menyucikan diri dan memberikan sebuah pencerahan serta masa depan yang lebih baik bagi penerima zakat.
Corporate Social Responsibility (CSR) adalah komitmen berkelanjutan yang dibangun oleh BNI untuk berperilaku etis dan memberikan kontribusi pada pembangunan nasional sekaligus meningkatkan kualitas hidup komunitas lokal dan masyarakat secara keseluruhan. Hal ini merupakan perwujudan budi baik (goodwill) perusahaan sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat.
Tujuan dari CSR di BNI adalah mencakup hal-hal berikut:
Program CSR yang dilakukan BNI adalah sesuai dengan bisnis perusahaan sehingga dapat berjalan alami, serta mampu memberikan manfaat dan perubahan yang signifikan bagi masyarakat. Bantuan dan partisipasi yang diberikan oleh BNI bagi kemajuan ekonomi, sosial dan lingkungan adalah berdasarkan visi dan misi dalam rangka menuju pembangunan yang berkelanjutan, serta berlandaskan kepada S.E. Kepmen BUMN No. SE-433/MBU/2003 tanggal 16 September 2003 tentang dana kemitraan dan bina lingkungan dalam kaitannya dengan prinsip membawa perubahan yang signifikan.
Program CSR di BNI menerapkan dan melaksanakan code of conduct yang berlaku serta mengimplementasikan praktek good corporate governance. Bertanggung jawab dan melaksanakan seluruh peraturan perundang-undangan yang berlaku, termasuk didalamnya menjalankan kewajiban sebagai warganegara yang bertanggung jawab. Menerapkan tanggung jawab sosial perusahaan dalam bentuk pembinaan masyarakat dan bantuan sosial yang memiliki dampak terhadap perubahan ke arah hidup yang lebih baik serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia.
source : http://www.bni.co.id/BNIBerbagi/tabid/179/Default.aspx
Kami selaku pengurus SD Islam Tunas Bakti Mega Timur Kecamatan Sui Ambawang, mengucapkan terima kasih atas pengawasan yang terus menerus dilakuan satuan tugas Dinas Pendidikan Kab. Kubu Raya melalui UPTD Pendidikan Dasar Sui Ambawang. Rutinitas pengawasan yang dilakukan diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidik dan tenaga pendidik yang bertugas di sekolah ini.
Dalam melakukan pembinaan diperlukan seorang pengawas dan penilik yang aktif dan mampu melaksanakan fungsi manajemen yang baik antara lain kegiatan mengarahkan, memotivasi serta mengadakan pengawasan sehingga para pendidik akan bersemangat dalam bekerja dan lebih efektif dalam menjalankan tugasnya.
Dengan adanya pengawasan yang dilakukan secara berkala, diharapkan dapat meningkatkan mutu pendidikan di tiap-tiap satuan pendidikan dan memacu tenaga pendidik dan kependidikan untuk meningkatkan kinerja, sehingga hal ini berpengaruh positif terhadap kualitas siswa nantinya.
Semoga yang kita lakukan hari ini, mendapatkan ganjaran disisiNya sebagai amal baik, dan kita mampu menjalankan amanah profesi yang kita emban dengan penuh dedikasi dan penghambaan diri kepada Sang Khaliq.